Antisipasi Begal, Polsek Lumajang Kota Gelar Patroli Malam Hari

By AdminLMJ 28 Jun 2024, 13:49:41 WIB | 👁 186 Pemerintah Daerah
Antisipasi Begal, Polsek Lumajang Kota Gelar Patroli Malam Hari

Keterangan Gambar : Antisipasi Begal, Po


Lumajang-Kegiatan patroli malam rutin dilakukan oleh personil Polsek Lumajang Kota untuk menjaga wilayahnya agar tetap aman dan kondusif.

Dengan menyalakan lampu rotator berwarna biru, petugas melakukan patroli di pemukiman penduduk, ATM dan jalan sepi rawan kriminalitas di wilayah Kecamatan Lumajang. 

Kapolsek Lumajang Kota Iptu Andhi Indra Septa mengatakan, Kegiatan ini dilakukan untuk mengantisipasi tindak kriminalitas jalanan, seperti jambret dan begal motor.

“kegiatan patroli malam dilakukan rutin setiap hari di semua tempat yang berpotensi menjadi sasaran 3C (Curat, Curas dan Curanmor),” ungkapnya.

Dalam kegiatan patroli, Personil juga memberikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat yang dijumpai untuk selalu berhati-hati dalam beraktifitas, selalu waspada antisipasi tindak kriminalitas. 

“Patroli ini di harapkan dapat menekan aksi kejahatan serta memberikan rasa aman bagi warga yang beraktivitas saat malam hari, pungkasnya (Ind/hum/red). 

 

 

 

 



Artikel ini merupakan hasil ringkasan otomatis yang dihasilkan menggunakan teknologi AI. Kami tidak dapat menjamin keakuratan atau kelengkapan informasi yang disajikan. Kami menyarankan pembaca untuk memverifikasi konten ini dengan sumber yang lebih terpercaya. Kami juga tidak bermaksud jika ada kesamaan nama, tokoh atau instansi yang disebutkan dalam artikel ini. Artikel ini disediakan sebagai sarana belajar dengan tujuan untuk membantu pembaca dalam menganalisis informasi yang solutif.

Baca Artikel Lainnya :

  1. Begal Mengintai di Klakah Lumajang Saat Hujan Turun
  2. Persiapan Mencetak Generasi Emas oleh Lembaga Parenting di Lumajang
  3. Penguatan Jaringan KKN di Malaysia oleh STKIP PGRI Lumajang
  4. Pelantikan Resmi Indah-Yudha, Janji Mewujudkan Pemerintahan Lumajang Tanpa Korupsi
  5. Dukungan Terhadap Penerapan P3K Paruh Waktu di Pemkab Lumajang dari Komisi A DPRD




View all comments

Write a comment

Kanan - Iklan Sidebar