Cak Thoriq Apresiasi Peran Polri dalam Wujudkan Stabilitas Keamanan di Lumajang
Bupati Lumajang Thoriqul Haq (Cak Thoriq) mengapresiasi peran Polres Lumajang dalam mewujudkan stabilitas keamanan diberbagai wilayah.

By Adminpmd 19 Feb 2025, 01:39:57 WIB | 👁 115 Pemerintah Daerah
Cak Thoriq Apresiasi Peran Polri dalam Wujudkan Stabilitas Keamanan di Lumajang

Image: Cak Thoriq Apresiasi...


Bupati Lumajang Thoriqul Haq (Cak Thoriq) mengapresiasi peran Polres Lumajang dalam mewujudkan stabilitas keamanan diberbagai wilayah.

"Saya sampaikan terima kasih, utamanya kepada Polres Lumajang yang telah menyelesaikan berbagai masalah, program keamanan dan ketertiban yang hari ini kita rasakan bersama Lumajang aman dan tertib," kata dia dalam Upacara Hari Bhayangkara ke-77, di Alun-alun Lumajang, Sabtu (1/7/2023).

Bupati juga mengatakan, bahwa TNI Polri menjadi bagian terpenting dalam menuntaskan persoalan mendasar yang ada di Lumajang, utamanya tindak kriminalitas.

Menurutnya, pengentasan persoalan kriminalitas juga menjadi salah satu fokus pemerintah daerah. Hal itu telah tertera dalam 20 program prioritas pembangunan, khususnya melalui terealisasinya pemasangan CCTV di berbagai lokasi yang dinilai rawan terjadi tindak kejahatan.

"Dengan berbagai daya upaya, program yang terus menerus dan berkesinambungan. Alhamdulillah hari ini kita bisa merasakan keamanan dan ketertiban yang jauh lebih baik," jelasnya.

Bupati berharap, agar sinergisitas antara pemerintah, TNI dan Polri bisa terus terjalin guna mewujudkan Kabupaten Lumajang aman, tentram dan kondusif.

Disamping itu, berkat terjalinnya sinergisitas yang baik antara pemerintah, TNI dan Polri dalam mewujudkan stabilitas keamanan. Kini Lumajang dinobatkan sebagai juara nasional dalam lomba Tiga Pilar Tingkat Nasional.

"Kabupaten Lumajang mendapatkan penghormatan dari institusi Polri, yaitu juara nasional yang diraih oleh Desa Sumbermujur dalam bidang sinergisitas tiga pilar," pungkasnya. (Kominfo-lmj/Ard)


Sumber : https://portalberita.lumajangkab.go.id/main/baca/aXGMf5Jy

Baca Artikel Lainnya :

  1. Puluhan Orang Tua Wisuda dari Sekolah Orang Tua Hebat, Siap Menjadi Teladan
  2. Dilantik Presiden, Bunda Indah: Pak Presiden Tekankan Pemerintahan Bersih Tanpa Korupsi
  3. Beras Lokal Jadi Prioritas: Impor Disetop, Petani Lumajang akan Diuntungkan
  4. Perkuat Ekonomi Desa, KUD di Lumajang Mulai Direvitalisasi
  5. Pendapatan Pajak Reklame Lumajang Terus Naik, Pemkab Optimalkan Kepatuhan Wajib Pajak
  6. Evaluasi Dilakukan Terhadap 718 Tenaga Pengajar Honorer di Lumajang
  7. Proyek Pembangunan Pasar Agropolitan di Gerbang Wisata Senduro Lumajang Hampir Rampung
  8. Dukungan Terhadap Penerapan P3K Paruh Waktu di Pemkab Lumajang dari Komisi A DPRD
  9. Pelantikan Resmi Indah-Yudha, Janji Mewujudkan Pemerintahan Lumajang Tanpa Korupsi
  10. Penangkapan Lima Tersangka Kasus Ganja oleh Satresnarkoba di Lumajang
  11. Assalamualaikum.. Mohon Ijin Mas Rian.. Saya Abdi dari JATIM.. saya memiliki project pribadi yaitu aplikasi AI (Artificial Intelligence) untuk pencarian hadist dan quran sesuai konteks yang di ajukan. barangkali para sahabat disini berkenan dan luang dap
  12. 6282288889702
  13. Tulis lgi list sama tanggalnya
  14. Tes
  15. halo


View all comments

Write a comment

Kanan - Iklan Sidebar