BPBD Lumajang Kenalkan Mitigasi Bencana pada Anak Usia Dini
Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Lumajang menggelar sosialisasi mitigasi kebencanaan yang diikuti oleh sejumlah peserta didik usia dini di Markas BPBD Kabupaten Lumajang, Rabu (21/12/2022).

By Adminpmd 17 Feb 2025, 01:06:37 WIB | 👁 15 Pemerintah Daerah
BPBD Lumajang Kenalkan Mitigasi Bencana pada Anak Usia Dini

Image: BPBD Lumajang Kenalk...


Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Lumajang menggelar sosialisasi mitigasi kebencanaan yang diikuti oleh sejumlah peserta didik usia dini di Markas BPBD Kabupaten Lumajang, Rabu (21/12/2022).

Saat kegiatan tersebut, Kasubid Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Lumajang, Amni Najmi menyampaikan, bahwa anak-anak perlu dikenalkan dengan potensi bencana yang bisa terjadi di sekeliling mereka.

Menurutnya, hal tersebut penting, karena bencana bisa saja terjadi kapanpun, dimanapun mereka berada. Dengan dikenalkannya anak dengan potensi bencana yang sering terjadi, anak-anak diharapkan nantinya mampu melakukan tindakan evakuasi secara mandiri.

"Seperti gempa bumi, anak anak tahu bagaimana cara untuk melarikan diri, mengevakuasi diri. Paling tidak saat orang tua tidak berada di dekat anak-anak, mereka bisa evakuasi secara mandiri," ujar dia.

Sosialisasi pun sangat unik, Tim BPBD Kabupaten Lumajang juga menggunakan alat peraga yang disenangi anak-anak. Mereka pun diputarkan video animasi untuk lebih mudah menangkap materi yang disampaikan.

"Kita gunakan media yang mudah dipahami oleh anak-anak, melalui pemutaran film animasi kebencanaan. Kemudian kita kenalkan potensi gempa bumi dan cara untuk menghindarinya," katanya.

Tidak hanya peserta didik, para orang tua pun turut mendapatkan informasi terkair kebencanaan, mengingat Kabupaten Lumajang beberapa tahun terakhir telah terjadi berbagai macam bencana seperti gempa bumi, banjir, erupsi gunung berapi dan bencana angin kencang.

Kegiatan tersebut diharapkan mampu memberikan wawasan kepada anak-anak usia dini dan para orang tua agar dapat memahami apa itu bencana dan cara menghindarinya. (Kominfo-lmj/Fd)


Sumber : https://portalberita.lumajangkab.go.id/main/baca/aXGMepdt

Baca Artikel Lainnya :

  1. Mewujudkan Masyarakat Inklusif, HWDI Lumajang Perkuat Pemberdayaan Perempuan Disabilitas
  2. Dilantik Presiden, Bunda Indah: Pak Presiden Tekankan Pemerintahan Bersih Tanpa Korupsi
  3. Resmi Dilantik, Begini Pesan Presiden Kepada Bunda Indah dan Mas Yudha
  4. Puluhan Orang Tua Wisuda dari Sekolah Orang Tua Hebat, Siap Menjadi Teladan
  5. Pendapatan Pajak Reklame Lumajang Terus Naik, Pemkab Optimalkan Kepatuhan Wajib Pajak
  6. Aliansi BEM se-Lumajang Protes Program Efisiensi yang Dinilai Tidak Memenuhi Kebutuhan Dasar di DPRD
  7. Evaluasi Dilakukan Terhadap 718 Tenaga Pengajar Honorer di Lumajang
  8. Keberhasilan Pelaksanaan PKM Internasional di Malaysia
  9. Ketersediaan Gas LPG 3Kg di Lumajang Diterapkan dengan Kebijakan Terbaru
  10. Pelantikan Resmi Indah-Yudha, Janji Mewujudkan Pemerintahan Lumajang Tanpa Korupsi
  11. Ini apa
  12. 6282288889702
  13. Maksud saya warna semir ?
  14. 6281252531393
  15. SangruhBot, [Feb 6, 2025 at 04:29] Level Up : Mbak Laili Bambang Malang SangruhBot, [Feb 7, 2025 at 06:10] Level Up : Bu Faried Sj Malang SangruhBot, [Feb 7, 2025 at 06:25] Level Up : Soelistyawati Malang SangruhBot, [Feb 7, 2025 at 08:57] Level Up : Nur


View all comments

Write a comment

Kanan - Iklan Sidebar