Hujan Gerimis Tak Surutkan Semangat Warga Jatigono Hadiri Posyandu Kamboja
Petugas kesehatan Vindra Raharjo dari Pustu Jatigono mengapresiasi partisipasi warga. “Meskipun cuaca tidak mendukung, semangat warga Jatigono khususnya para lansia sungguh luar biasa. Ini menunjukkan kesadaran yang tinggi akan pentingnya menjaga kesehatan,” ujarnya.

By Adminpmd 21 Jan 2026, 18:46:02 WIB | 👁 63 Pemerintah Daerah
Hujan Gerimis Tak Surutkan Semangat Warga Jatigono Hadiri Posyandu Kamboja

Image: Hujan Gerimis Tak Su...


Jatigono, 9 September 2025 – Cuaca gerimis tidak menyurutkan semangat warga Desa Jatigono untuk menghadiri kegiatan Posyandu ILP Kamboja yang digelar di Pendopo Balai Desa Jatigono, Selasa (9/9). Sejak pukul 08.00 WIB, warga terutama para lansia tampak antusias mengikuti pemeriksaan kesehatan yang dilaksanakan oleh kader posyandu bersama Tim Pustu Jatigono.

Posyandu ILP Kamboja memberikan berbagai layanan, mulai dari pengukuran tekanan darah, berat badan, tinggi badan, cek kolesterol, hingga pemeriksaan kesehatan dasar lainnya. Selain lansia, kegiatan ini juga diikuti oleh balita dan ibu yang sudah dijadwalkan. Tercatat sebanyak 25 orang lansia dan 30 balita hadir dalam kegiatan tersebut.

Petugas kesehatan Vindra Raharjo dari Pustu Jatigono mengapresiasi partisipasi warga.

“Meskipun cuaca tidak mendukung, semangat warga Jatigono khususnya para lansia sungguh luar biasa. Ini menunjukkan kesadaran yang tinggi akan pentingnya menjaga kesehatan,” ujarnya.

Sebagai bentuk dukungan, panitia juga menyediakan makanan sehat tambahan bagi seluruh peserta. Makanan ini diharapkan dapat menjadi asupan bergizi untuk menjaga kesehatan, terutama bagi para lansia.

Melalui kegiatan ini, Posyandu ILP Kamboja diharapkan dapat terus mendorong warga agar rutin memeriksakan kesehatan sehingga kualitas hidup masyarakat Desa Jatigono semakin terjaga.

(KIM Jatigono/MC Kab. Lumajang)


Sumber : https://portalberita.lumajangkab.go.id/main/baca/aXKGf5hv

Baca Artikel Lainnya :



View all comments

Write a comment

Kanan - Iklan Sidebar