Pencarian Korban Laka Laut Ditutup, Pemkab Lumajang Terus Jaga Koordinasi dan Harapan
Pemerintah Kabupaten Lumajang melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) bersama Basarnas, unsur TNI-Polri, relawan, dan masyarakat menunjukkan sinergi luar biasa dalam misi kemanusiaan pencarian korban laka laut di Pantai Bambang, Desa Bago, Kecamatan Pasirian.

By Adminpmd 19 Apr 2025, 06:19:32 WIB | 👁 108 Pemerintah Daerah
Pencarian Korban Laka Laut Ditutup, Pemkab Lumajang Terus Jaga Koordinasi dan Harapan

Image: Pencarian Korban Lak...


Pemerintah Kabupaten Lumajang melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) bersama Basarnas, unsur TNI-Polri, relawan, dan masyarakat menunjukkan sinergi luar biasa dalam misi kemanusiaan pencarian korban laka laut di Pantai Bambang, Desa Bago, Kecamatan Pasirian.

Selama tujuh hari, sejak Senin (7/4/2025) lalu, tim gabungan melakukan upaya maksimal untuk mencari Candra Jolan Tariswa (13), seorang pelajar asal Candipuro yang hilang terseret ombak saat berlibur bersama keluarganya. Operasi SAR dilakukan secara terpadu, mengerahkan personel darat, alat komunikasi, serta dukungan logistik dalam kondisi cuaca dan gelombang laut yang menantang.

“Hari ini, sesuai standar operasional pencarian, kami menutup operasi SAR hari ke-7 dengan berat hati. Namun kami terus menjaga koordinasi bersama pihak keluarga, pemerintah desa, serta jaringan relawan jika ada informasi lanjutan,” ujar Nur Cahyo, Petugas Pusdalops BPBD Lumajang saat dikonfirmasi, Selasa (15/4/2025).

Kepala BPBD Kabupaten Lumajang, Patria Dwi Hastiadi juga menyampaikan apresiasi dan penghormatan setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang telah bahu-membahu dalam operasi ini. Termasuk para relawan, masyarakat desa, dan jejaring komunikasi yang turut berjibaku tanpa mengenal lelah di sepanjang garis pantai selatan Lumajang.

Musibah ini menjadi pengingat akan pentingnya kewaspadaan di kawasan pantai yang memiliki karakteristik gelombang laut yang kuat. Pemerintah Kabupaten Lumajang akan terus memperkuat edukasi kebencanaan kepada masyarakat, termasuk pelajar dan wisatawan, demi keselamatan bersama di wilayah pesisir.

“Kami hadir bukan hanya untuk menangani bencana, tetapi untuk membangun kesadaran bersama bahwa keselamatan adalah tanggung jawab semua,” tambah dia.

Mewakili Pemerintah Kabupaten Lumajang, kami mengucapkan duka mendalam kepada keluarga korban. Semoga keluarga diberikan kekuatan dan ketabahan, serta semoga almarhum Sdr. Paidi yang telah ditemukan lebih dulu mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya, dan ananda Candra segera ditemukan. (MC Kab. Lumajang/BPBD/Yon's/An-m)


Sumber : https://portalberita.lumajangkab.go.id/main/baca/aXKFfJFw

Baca Artikel Lainnya :

  1. Atlet Karate Tradisional Lumajang Targetkan Prestasi di FORNAS VIII Mataram
  2. Laboratorium Moderasi Beragama, Wadah Baru untuk Membentuk Santri yang Bijak dan Toleran
  3. Suara Pemuda, Asa Bupati: Sinergi Membangun Lumajang dari Akar
  4. Dibalik Ramainya Pantai, Ada Kerja Sunyi Penjaga Kebersihan Lumajang
  5. Penyedotan Lumpur Tinja Berkala Jadi Kunci Lingkungan Sehat
  6. Kecelakaan Bus Ladju di Lumajang Akibat Sopir Meninggal Mendadak, Menabrak Pohon dan Masuk ke Pekarangan Warga
  7. Tersangka Kasus Pelecehan Seksual Anak Ditemukan di Lumajang, Melibatkan Seorang Guru Honorer
  8. Usulan Pembangunan Tol Probolinggo–Lumajang Mendapat Respon Positif dari Pihak Terkait
  9. Dukungan Terhadap Ranupani untuk Menjadi Desa Tangguh Bencana oleh Komisi B DPRD Lumajang
  10. Operasi Pencarian Korban Kecelakaan Laut di Pantai Bambang Berakhir
  11. saya baru 1 minggu belajar n8n. sangat exited karena gratiss dan no code tinggal drag and drop. ini sy coba buat AI Agent / chatbot Rumah sakit pke n8n. sama sama belajar ya bang. kalau ada request atau masukkan monggo. ill do ma best. https://www.y
  12. https://youtu.be/3aCgWtl1hbo
  13. https://www.youtube.com/watch?v=3aCgWtl1hbo
  14. siapa qwen ai?
  15. https://sangruh.my.id/cara-membuat-perubahan-dengan-sukses


View all comments

Write a comment

Kanan - Iklan Sidebar